Cara Tranfer Antar Bank Secara Gratis Via Ovo
Ketika melakukan transaksi transfer antarbank, nasabah bank umumnya akan dikenakan biaya administrasi sebesar Rp5.000-6.500 per transaksi. Bank BCA, Mandiri, BNI termasuk contoh perbankan yang memungut tarif Rp6.500 untuk transaksi transfer antar bank. Sementara Bank seperti CIMB Niaga menerapkan tarif Rp6.500 untuk transfer melalui ATM Bersama dan Prima dan Rp5.000 untuk transfer kliring.
Jumlah yang cukup besar bagi yang melakukan transaksi berkali-kali.
Cara Transfer Antar Bank Secara Gratis
Cara Transfer Antar Bank secara Gratis salah satunya adalah menggunakan aplikasi OVO Premier.
Salahsatu fitur menyenangkan yang dimiliki OVO adalah kita dapat melakukan transfer ke semua bank dan transfer antar pengguna OVO tanpa biaya tambahan alias gratis. Namun untuk bisa melakukan hal itu kita harus upgrade ke OVO Premier terlebih dahulu.
Untuk langkah-langkah nya Upgrade OVO Premier Secara Online ikuti panduan di bawah ini :
1. Buka aplikasi Ovo yang ada pada smartphone anda dan masukan scurity code Ovo untuk Login
2. Setelah anda berhasil masuk, silahkan anda pilih menu Transfer yang berada di halaman depan aplikasi Ovo
3. Apabila anda belum pernah melakukan upgrade maka otomatis akan terlihat sebuah tulisan “Upgrade Sekarang” dibagian bawah, untuk itu silahkan klik tombol tersebut untuk melanjutkan
4. Lanjut dengan memilih Upgrade Sekarang
5. Kemudian pilihlah menu Upgrade Online (ada dua pilihan secara online atau ke booth Ovo)
6. Persiapkan KTP asli yang anda miliki dan klik mulai
7. Pada tahap ini anda akan diminta untup mengupload KTP anda
8. Setelah upload KTP, anda diminta untuk berfoto dengan memegang KTP anda
9. Setelah selesai anda akan diminta untuk mengikuti tutorial yang diberikan aplikasi Ovo tersebut
10. Proser Upgrade Ovo Premier pun sudah anda lakukan dan sedang di tinjau oleh pihak Ovo
11. Jika disetujui, maka anda akan mendapatkan sebuah pesan atau notifikasi bahwa anda sudah menjadi member Ovo Premier dengan berbagai macam keuntungan
Itulah cara upgrade Ovo premier yang harus anda lakukan jika anda tidak ingin melakukannya di Booth Ovo. Cara ini tentu saja cara yang sangat simple dan mudah karena anda dapat mengupgrade akun Ovo anda secara mudah hanya dengan bermodalkan smartphone dan koneksi internet. Yang terpenting anda harus menyiapkan terlebih dahulu KTP asli milik anda. Lalu apa sih fitur Ovo Premier tersebut?
FITUR OVO PREMIER- Batas Saldo Ovo Cash Rp 10.000.000
- Dapat melakukan transfer antar pengguna Ovo
- Bebas biaya transfer ke rekening Bank manapun
- Mendapatkan akses fitur OVO Budget
- Mendapatkan akses fitur OVO Invest.
Dengan menjadi bagian dari Ovo Premier tentu saja anda akan bisa menikmati semua fitur yang telah di berikan oleh Ovo salah satunya bisa kirim uang secara Gratis.
PERTANYAAN YANG SERINGKALI DI AJUKAN
1) Bagaimana caranya kirim uang ??
Silahkan isi saldo dulu sesuai jumlah yang ingin di Transfer.
PERTANYAAN YANG SERINGKALI DI AJUKAN
1) Bagaimana caranya kirim uang ??
Silahkan isi saldo dulu sesuai jumlah yang ingin di Transfer.
2) Bagaimana jika saya tidak punya rekening Bank ??