Membuat 2 Jaringan Wifi atau lebih dengan satu Router adalah bukan hal yang sulit. Karena Hampir semua jenis Router kebanyakan di lengkapi fitur Multiple SSID yang memungkinkan pengguna untuk membuat Nama jaringan lebih dari satu.
Namun tidak sedikit pengguna yang belum mengetahui fitur tersebut. Oleh karena itu Kang mahsus menjadi tertarik untuk memberikan tutorial Cara membuat 2 sinyal wifi atau lebih dengan 1 router atau yang bisa di sebut dengan Multiple SSID.
Prinsipnya hampir sama dengan pembahasan sebelumnya, untuk membuat Multiple SSID anda harus masuk ke panel admin pada Router anda. Pada tutorial kali ini saya menggunakan Router Netis.
Cara Membuat Banyak Nama Wifi (Multiple SSID)
1. Masukan 192.168.1.1 (IP default) pada browser. Jika IP nya sudah di rubah masukan IP yang baru yang sudah di rubah.
2. lalu masukan username =admin dan password = admin (default)
jika menggunakan bahasa Indonesia Advanced > Nirkabel > Multiple SSID
4. Masukan Nama Wifi anda dan juga password jika ingin menggunakan Password. Jangan lupa Siaran SSID atau SSID broadcast diaktifkan. Jika ini di nonaktifkan maka anda harus memasuk nama dan password secara manual untuk menghubungkan wifi.
5. Setelah itu klik simpan, tunggu beberapa saat Router akan Restart dan Tara.... Wifi yang kalian buat sudah ada.
Saya rasa tutorial yang saya berikan sudah cukup jelas. Namun jika masih ada pertanyaan silahkan di tanyakan di komentar. Insyaalloh Saya akan menjawab dalam 1 x 24 Jam.
Terimakasih semoga bermanfaat :)